Saturday, 3 May 2014

Pantai Tanjung Layar

Pantai di Sawarna terkenal dengan ombak Samudera Hindia yang besar dan karang-karang raksasa yang luas. Salah satu keindahan karang ini dapat Anda lihat di Tanjung Layar. Tanjung Layar berada tak jauh dari Pantai Ciantir. Apabila menyusuri garis Pantai Ciantir hingga ke sisi lain pantai ini, Anda dapat dengan mudah menemukan Pantai Tanjung Layar yang terkenal dengan keunikan karangnya. Bila tiba di pantai ini, Anda akan segera tahu mengapa pantainya disebut Pantai Tanjung Layar. Di pantai ini terdapat dua buah batu karang raksasa yang berbentuk seperti layar kapal yang terkembang. Keunikan bentuk karang ini membuat Pantai Tanjung Layar kerap menjadi obyek fotografi yang menarik.



Meski berada di tengah laut, Anda dapat dengan mudah menghampiri dua karang raksasa tersebut apabila air laut sedang surut. Laut menuju karang cukup dangkal, hanya hampir selutut orang dewasa. Hanya saja harus ekstra berhati-hati karena banyak karang tajam di dasar lautnya yang dapat melukai kaki Anda. Jalannya juga cukup licin, sehingga berhati-hati saat melangkah.


Saat tiba di bawah karang raksasa tersebut, Anda dapat puas berfoto ria. Di balik karang, masih ada hamparang luas karang lain yang melindungi karang Layar tersebut dari ombak. Pemandangan ombak yang menghempas karang penghalang tersebut sangat cantik, cocok sekali menjadi obyek foto.

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More