Friday, 22 June 2012

Pengalaman Tentang: "Detik-detik Pengumuman UN"

   Cerita yang saya tuliskan ini adalah pengalaman pribadi saya pada saat-saat menjelang pengumuman hasil kelulusan ujian nasional tingkat SMK. Cerita yang saya tuliskan sangat berhubungan dengan materi IBD kali ini yaitu tentang manusia dan kegelisahan. Saat saya naik ke kelas XII SMK, saya pun harus berhadapan dengan Ujian Nasional, dari situ kegelisahan muncul karena bagaimana cara untuk menghadapi ujian tersebut tanpa rasa takut. Sekolah pun juga mengadakan pendalaman materi untuk mempelajari materi-materi Ujian Nasional.
Kemudian hari-hari terus berlalu dan tidak terasa hanya tinggal 5 hari lagi menjelang Ujian Nasional. Disamping kegelisahan yang saya rasakan semakin menjadi, karena takut tidak bisa menyelesaikan soal-soal Ujian Nasional dengan baik. Kemudian saya tetap optimis dan banyak berdoa kepada allah swt. agar diberi ketenangan saat hari Ujian Nasional dimulai. Akhirnya hari ujian pun datang, dengan rasa optimis saya pun menghadapi ujian tersebut selama 4 hari. Akhirnya juga stelah semua selesai saya pun lega dengan usaha yang saya lakukan selama 4 hari menghadaapi Ujian Nasional dan tinggal menunggu hasil ujian nasional diumumkan.
Hari-hari terus berlalu sampai pada akhirnya pengumuman ujian nasional tinggal sehari lagi diumumkan. Disitipun saya cemas bagaimanakah hasil dari usaha saya selama tiga tahun apakah gagal atau berhasil. Kemudian sekolah-sekolah lain sudah bisa mendapatkan hasil ujian nasionalnya pada malam hari, sekolah saya pun harus menunggu sampai besok paginya dan membuat hati tidak tentram menunggu ketidakpastian. Akhirnya hari-hari yang ditunggu pun tiba, kepala sekolah membacakan pengumuman tersebut dan akhirnya juga sekolah kami pun lulus seratus persen. Saya pun sangat bersyukur atas keberhasilan tersebut dan kecemasan,kegelisahan pun hilang setelah berhasil selama 3 tahun di SMK.

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More